whatwonderfullworld.com – Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menempati peringkat teratas dalam hasil survei nasional Pemetaan Preferensi Politik pada Masyarakat terhadap sosok tokoh yang akan dipilih pada pilpres 2024, yang dirilis Panel Survey Indonesia, Jumat (27/5).
Jika Pilpres digelar hari ini, Airlangga disebut berjaya dengan angka 19,9 persen. Diikuti Andika Perkasa (14 ,3 persen) Prabowo Subianto (9,6 persen), Ganjar Pranowo (9,2 persen), dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati ( 5,7 persen) dalam daftar lima besar.
Tak cuma itu, dibanding tiga menteri lain yang juga digadang capres, Airlangga paling mengkilap. Ketua Umum Partai Golkar itu berhasil memikat hati 40,8 persen responden.
Mengungguli Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (32,2 persen), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (7,7 persen), dan Menteri BUMN Erick Thohir (2,7 persen).
Survei PSI ini dilakukan terhadap 2.160 responden di seluruh Indonesia pada 6-20 Mei 2022.
Survei yang dilakukan melalui wawancara via telepon ini, menggunakan metode simple random sampling, dengan margin of error 2,11 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.